MAN 3 Resmikan PTSP Pertama pada Tingkat Madrasah Sekota Padang


 Padang, Serasinews.com- Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) adalah terobosan yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama untuk memberi kemudahan dan kepastian pada masyarakat dalam memperoleh pelayanan dari Satker di Kementerian Agama.

Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat Helmi saat memberikan sambutan dalam kegiatan peresmian Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di MAN 3 Padang, Rabu (26/1/2022).

"Dengan peresmian PTSP ini hendaknya nanti pelayanan Informasi akan semakin terpusat satu arah," ujarnya.

Helmi menyebutkan dengan adanya PTSP di MAN 3 Padang bertujuan agar dapat menunjang pelayanan ke masyarakat. Akses informasi akan berjalan lebih transaparan, mudah dan tidak terbelit-belit guna pelayanan terhadap masyarakat yang optimal.

"Kita berahap kedepannya dengan diresmiy PTSP  di MAN 3 Padang dapat memberikan pelayanan informasi dan konsultasi yang dimaksimal untuk masyarakat sekitar sekolah," ungkapnya

Helmi juga berharap kepada 48 Madrasah Aliyah se-Sumbar dapat mensegerakan untuk pembangunan PTSP di masing-masing sekolahnya.

"Di tahun ini kita berharap MA lainnya dapat mengikuti jejak MAN 3 dalam pembangunan PTSP demi pelayanan maksimal ke murid, orangtua dan masyarakat sekitar," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Kakanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat juga didampingi oleh Kakan Kemenag Kota Padang Edy Oktaviandi dan Kepala MAN 3 Padang Afrizal, S.Ag.


Senda dengan hal tersebut Afrizal selaku Kepala MAN 3 Kota Padang mengucapkan banyak terimakasih kepada Kakanwil Provinsi Sumatera Barat Atas Apresiasi dan dukungan yang diberikan.

" Kita sangat berterimakasih kepada Kakanwi Provinsi Sumatera Barat H.Helmi yang telah meluangkan waktunya untuk meresmikan PTSP MAN 3 Padang", ucapnya.

Selain itu Afrizal juga mengatakan beberapa pelayanan yang disediakan di PTSP MAN 3 Padang seperti Pelayanan Kepegawaian, Kesiswaan dan Kemasyarakatan.

" Kita berharap dengan adanya PTSP MAN 3 Padang pelayanan terhadap Pegawai, Siswa, dan Masyarakat nantinya dapat berjalan secara cepat dan tepat"ucapnya.

Masih kata Afrizal, "Selain itu PTSP MAN 3 Padang ini juga merupakan PTSP pertama di kota Padang yang disediakan oleh sekolah pada tingkat Madrasah", tutupnya.(WEP)

Label:

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.